Inilah Tipe Kamera Pentax dengan Kualitas Paling Bagus!

Kamu punya kamera Pentax? Hmm, kalau ditanya, bisa jadi kamu belum begitu mengetahui kamera ini, kan? Yap, bisa dikatakan kamera merk ini memang belum seterkenal kamera Nikon maupun Canon, akan tetapi untuk hasil yang diberikan tentu tidak akan kalah bagus dibandingkan dengan kedua kamera tersebut. Yang paling menarik, kamera ini menghasilkan gambar yang sangat berkualitas tinggi, apalagi pengambilan gambar dilakukan di alam bebas ataupun luar ruangan. Dan harga kamera dslr pentax ini juga sangatlah terjangkau dengan isi kantong, sehingga kamu disarankan untuk membelinya.

Tidak hanya itu, kamera ini juga memiliki berbagai kelebihan, seperti;

  • Dirancang dengan bodi yang sangat kuat dan tahan dengan segala macam medan
  • Didesain dengan sangat minimalis dan stylish sehingga bisa dijadikan sebagai gaya
  • Lensa kamera memiliki varian yang cukup banyak sehingga kamu bisa memilih yang disukai
  • Dari segi harga, kamera ini sangat terjangkau sehingga tidak akan membuat kantongmu jebol

Kamera DSLR Pentax

Nah, buat kamu yang tertarik ingin membeli kamera jenis ini, maka ada beberapa tipe kamera pentax yang bisa kamu beli, di antaranya adalah sebagai berikut ini:

  1. Pentax K-S1. Melansir dari bp-guide, kamera tipe ini didesain dengan kombinasi warna yang sangat trendi dan ceria. Kamera ini juga dilengkapi dengan lampu LED sehingga memberikan kesan yang futuristik. Paling menarik, lampu LED pada kamera ini tidak hanya dipasang untuk hiasan, akan tetapi untuk penanda sensor dengan teknologi face detection. Kamera ini didukung dengan kualitas 20 MP sehingga bisa menghasilkan gambar dengan sangat sempurna dan sangat tajam. Menariknya, kamera ini pun difasilitasi dengan perekam video dengan kualitas gambar Full HD 1080 dan memiliki kecepatan mencapai 30 fps. Untuk harganya sendiri kamera ini dibarendol sekita 9.200.000 sampai 9.400.000 rupiah.
  2. Pentax K-30. Khusus buat kamu yang masih pemula dengan dunia perkameraan, akan tetapi ingin membeli kamera dengan kualitas paling bagus maka Pentax K-30 inilah jawabannya. Lantaran, kamera ini didesain dengan resolusi kamera mencapai 16 MP sehingga mampu menghasilkan gambar sangat tajam. Tidak ketinggalan, kamera ini pun dilengkapi dengan fitur shake reduction sehingga akan semakin mempermudah pemula ketika memegang kamera. Tak cuma itu, kamera ini juga dilengkapi dengan kualitas full HD 1080p dengan kecepatan mencapai 30 fps. Kisaran harga dari kamera ini adalah sekitar 7.500.000 hingga 9.900.000.
  3. Pentax K-50. Mengambil foto di malam hari, tentu hasilnya akan sangat blur sekali, kan? Namun, apabila kamu menggunakan kamera Pentax K-50, maka tidak akan ada lagi hasil yang blur. Sebab, kamera ini dilengkapi dengan kualitas yang sangat prima, di mana memiliki ISO mencapai 51200 dan shake reduction sehingga mampu mengambil gambar dengan sangat tajam meski minum cahaya sekalipun. Yang tidak kalah menarik, kamera ini juga beresolusi 16, 5 MP, prosesor Prime M yang mana mampu menghasilkan gambar dengan kualitas diambil oleh seorang professional. Harga dari kamera ini adalah sekitar 6.000.000 hingga 8.500.000 rupiah.
Baca Juga:   Yandex Search, Mesin Pencari Asal Rusia Pesaing Google

Jenis Kamera DSLR Pentax

Itulah beberapa jenis kamera pentax yang wajib kamu miliki agar hasil gambarmu semakin menarik. Eits, masih ada tipe lainnya, seperti;

  • Pentax Optio VS20
  • Pentax Optio RZ-10
  • Pentax Optio I-10
  • Pentax MX1
  • Pentax Q7
  • Pentax Q
  • Pentax K-500

Keren-keren semua kan kamera pentax-nya? So, kamu mau membeli kamera pentax tipe atau jenis yang mana, nih?

Related Posts

About The Author

Add Comment